Prodistik adalah program terapan bidang TIK kerjasama antara ITS Surabaya dengan SMA Islam Almaarif Singosari, program ini disiapkan untuk membantu pengembangan kemampuan lulusan SMA Islam Almaarif Singosari dalam meningkatkan SDM terutama dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi.
Program ini terdiri dari teori dan praktek dengan perbandingan sekitar 20% teori dan 80% praktik. Beban studi program ini adalah 25 SKS dan dilaksanakan include dalam KBM SMA Islam Almaarif Singosari dari semester 1 hingga semester 5, rata-rata beban per semester adalah 5 SKS.