SMA Islam Almaarif Singosari Berbagi Danging Kurban di Tengah Pandemi

 
SMA Islam Almaarif Singosari telah melaksanakan Ibadah Qurban yang dilaksanakan pada hari Rabu , 21 Juli 2021. Ada berbagai acara yang dilaksanakan oleh SMA Islam Almaarif singosari , mulai dari penyembelihan hewan kurban , berbagi daging kurban dengan warga sekitar Jl. Masjid ( Rt 2) ,  masyarakat Desa mluwuh, Desa Granggen, Desa Blandit, Panti Asuhan , serta guru dan staf SMA Islam Almaarif Singosari, dan ditutup dengan acara Istighosah bersama.
Kegitan tersebut dilaksanakan dengan harapan agar di tengah pandemi seperti ini sekolah bisa membantu baik keluarga sekolah maupun masyarakat sekitar dan semoga menjadi keberkahan tersendiri bagi SMA Islam Almaarif Singosari dan menjadi sekolah panutan yang dapat mendidik siswa – siswi baik dalam segi Akhak , Intelektual serta Kemampuan IT & Alquran.